MTs Darul Ulum Purwogondo

Jl. Kromodiwiryo Purwogondo Kalinyamatan Jepara

Berbudi dan Unggul dalam Prestasi

Logo, Visi, Misi

Selasa, 09 April 2019 ~ Oleh IT.Tsahdu ~ Dilihat 4075 Kali

LOGO

Logo MTs Darul Ulum

 

MA'NA LAMBANG/SIMBOL :

Bintang Besar Diatas:

Lambang Ketuhanan Yang Maha Esa

Maha Tinggi - Maha Besar

Padi - Kapas

Lambang Sandang -Pangan

Dengan Harapan = Mudah-mudahan siswa MTs. - MA Darul Ulum, dianugerahi oleh Allah SWT, cukup sandang-pangan dalam hidupnya.

Padi berjumlah 25 (Dua puluh lima)

Lambang Nabi SELAWE

Mengingatkan perjuangan Nabi Selawe, dalam membentuk manusia beriman, bertaqwa serta ber-Akhlaqul Karimah.

Kapas berjumlah 9 (Sembilan)

Lambang Wali SANGA

Mengingatkan perjuangan Menegakkan Agama Islam oleh para Wali SANGA ditanah Jawa (di Indonesia).

Yaitu Perjuangan membentuk manusia Muslim yang benar-benar beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT.

 

Buku/Kitab dan Pena :

Lambang Pendidikan

Kita berharap, mudah-mudahan siswa MTs. - MA Darul Ulum, benar-benar jadi orang yang berpendidikan, berilmu dan berpengetahuan luas.

Jagad (Bumi) :

Lambang (simbol) CIRI KHAS JAM'IYAH NAHDLOTUL ULAMA'.

Mengingatkan pada kita, bahwa yayasan Darul Ulum ini, DIGAGAS DAN DIDIRIKAN OLEH Para Tokoh JAM'IYAH NAHDLOTUL ULAMA'. Yang pendidikannya berhaluan faham ALA AHLUSSUNNAH WALJAMA’AH.

Jagad (Bumi) HIJAU:

Lambang Kesuburan.

Artinya Yayasan DARUL ULUM (MTs. - MA DARUL ULUM) yang berdiri di JAGAD RAYA INI, mudah-mudahan bisa tumbuh subur, berkembang serta maju dengan sebaik-baiknya.

LANGIT BIRU:

Lambang Kecerahan.

Artinya : Kita berharap, mudah-mudahan Yayasan DARUL ULUM (MTs. - MA DARUL ULUM) KEDEPAN semakin CERAH, CEMERLANG, BERKWALITAS, serta dipercaya dan diminati oleh masyarakat.

  

 

VISI

” BERBUDI DAN UNGGUL DALAM PRESTASI ”

 

MISI

  1. Menjadikan siswa maju dalam pengetahuan dan kuat beragama
  2. Menggali minat dan bakat siswa melalui perkembangan ketrampilan dan kreatifitas siswa
  3. Melaksanakan pengajaran dan pendidikan yang berwawasan aswaja
  4. Menjadikan siswa disiplin dan bertanggungjawab

 

TUJUAN

  1. Membantu pemerintah dalam ikut serta mensukseskan program pengajaran untuk mencerdaskan bangsa
  2. Memberikan pelayanan pendidikan dasar masyarakat baik pendidikan umum, agama maupun keterampilan
  3. Meningkatkan nilai rata-rata Ujian Nasional minimal 7,0
  4. Meraih berbagai kejuaraan akademik dan non akademik dalam tingkat kabupaten maupun tingkat propinsi
  5. Mencetak generasi penerus bangsa yang berjiwa patriotisme, bertaqwa dan berbudi pekerti luhur.

 

KOMENTARI TULISAN INI